Selasa, 26 April 2011

Update Terbaru di Group Facebook

Update Terbaru di Group Facebook
Apakah Anda menyadari bahwa ada yang berubah pada fitur ‘Group’ di Facebok? Senin kemarin Facebook mengenalkan update terbaru untuk fitur tersebut. Tujuannya adalah untuk membuat wadah berbagi konten dalam kelompok kecil menjadi lebih baik.

Pada bulan Oktober, satu bulan sebelum ‘Path’ diluncurkan, Facebook meluncurkan fitur Grup baru yang menciptakan ruang berbagi, dimana anggota dapat berpartisipasi dalam obrolan kelompok komunal, daftar email, berbagi dokumen dan penandaan foto.

Sekarang fitur dalam platform ini telah ditingkatkan. Disertai dengan peluncuran tombol ‘Send’ (Kirim) yang menciptakan alternatif berbagi yang lebih spesifik ke semua teman yang mengklik tombol ‘Like.’

Berikut beberapa update yang sudah bisa Anda temukan pada halaman ‘Group’ sejak Senin kemarin:

Admin Control: Admin (pengelola) grup memiliki opsi mengatur persetujuan untuk anggota baru

Questions: Pengguna bisa menggunakan fitur poll baru ‘Question’ di dalam grup.

Photo Albums: Anggota Grup akan bisa berbagi foto diantara mereka dengan mudah. Mereka juga bisa berbagi (share) album dengan cara sama.

Group Search: Seperti Gmail, sekarang pengguna bisa melakukan pencarian melalui posting dalam Grup Facebook untuk memudahkan menemukan konten. Fitur ini akan dibangun perlahan hingga minggu depan.

(sumber : gopego)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

get much money.here

Place a free ad